✦ Kupas Tuntas : ございます, こんにちは dan こんばんは

Source : Bilim

Ketika kamu mengatakan selamat pagi dalam bahasa Jepang, kamu bisa mengatakan お早う dengan santai atau お早うございます untuk bersikap sopan. Namun, kamu tidak bisa mengatakan こんにちはございます atau こんばんはございます sebagai frasa yang lebih sopan dari こんにちは atau こんばんは. Jadi kenapa tidak bisa?

PEMBAHASAN 1

ございます Bentuk dasarnya adalah dari kata 御座る (gozaru). Sangat jarang bagi seseorang untuk menggunakan kata kerja ini tanpa menambahkan suffix sopan santun kepadanya. Jadi bentuk yang paling umum adalah 御座います (gozaimasu).

Gozaimasu lebih sering melekat pada kata kerja atau struktur lain untuk menciptakan ekspresi yang sopan. Misalnya seperti tadi , お早うございます secara normalnya kita mengenal artinya selamat pagi, namun apabila lebih dalam lagi maknanya, secara harfiah ohayou gozaimasu memiliki arti sebuah ketergesaanmu dalam mengawali atau melakukan sesuatu. Inilah mengapa tidak hanya digunakan di pagi hari, terkadang orang-orang yang bekerja di dunia entertainment menggunakannya setiap saat ketika mereka bertemu dengan kolaborator.

PEMBAHASAN 2

Kata ございますadalah ekspresi yang sangat sopan dan secara kasar dapat diterjemahkan menjadi “am,” “is,” atau “are” dalam bahasa Inggris. Ungkapan お早う berasal dari kata sifat, 早い (お + 早い) yang berarti awal atau sangat awal. Jadi, お早う dapat mengambil ekspresi sopan ございます agar terdengar sopan.

Namun, frasa sambutan lainnya, seperti こんにちは yang berarti Selamat siang atau Halo, dan こんばんは yang berarti Selamat sore/malam, tidak dapat ditambahkan ございます. Itu karena frasa こんにちは dan こんばんは memiliki asal yang berbeda dari お早うございます. Mari jelaskan lagi masing-masing ungkapan.

こんにちは bisa ditulis 今日は yang mana kita sering membacanya kyou wa, Kanji 今 apabila onyomi maka bacaannya kon yang berarti "hari ini" atau "sekarang", sedangkan 日 apabila onyomi salah satunya dibaca nichi yang artinya "hari" atau "matahari". は disini adalah partikel yang dibaca wa, dan apabila kita gabungkan maka akan dibaca "kon nichi wa" yang artinya hari ini (adalah). こんにちは kita ambil contoh dari kalimat:

今日はげんきですか。
Kon'nichi wa genki desu ka? atau Kyou wa genki desuka?
Bagaimana kabarmu hari ini?

Begitupun dengan konbanwa. こんばんは bisa ditulis 今晩は (konban wa)Kanji 今 apabila onyomi maka bacaannya konyang berarti "hari ini" atau "sekarang", sedangkan 晩 apabila onyomi salah satunya dibaca ban yang artinya "malam". は disini adalah partikel yang dibaca wa, dan apabila kita gabungkan maka akan dibaca "kon ban wa" yang artinya malam ini (adalah). こんばんは juga kita ambil contoh dari kalimat :

今晩はげんきですか。
Konban wa genki desu ka?
Bagaimana kabarmu malam ini?

Jadi, bagian terakhir, yaitu genki desu ka, dibuang lalu dibuat Kon'nichiwa dan Konbanwa. Mereka tidak berasal dari kata sifat seperti bagaimana お早う berasal dari早い, maka dua ucapan ini tidak bisa mengambil ‘gozaimasu’ setelah mereka.

SUMBER
  • https://www.japanesepod101.com/lesson/absolute-beginner-questions-answered-by-hiroko-7-what-does-gozaimasu-mean/
  • https://www.quora.com/What-does-gozaimasu-mean